Pekan Olahraga antar Kelas SD Plus Nurul Aulia
Kita menyebutnya PORAK, kegiatan kompetisi olahraga selepas sumatif. Kegiatan ini diikuti semua peserta didik, semua antusias semua happy. Selain membuat kegembiraan pada diri peserta didik, lebih utamanya PORAK bertujuan untuk menumbuhkan karakter kerja sama, sportivitas, kerja keras, kejujuran, saling menghormati, dan persahabatan.
Cabang olahraga yang dilombakan diantaranya Basket, Futsal, Renang, Badminton, Enggrang, Senam, dan masih banyak lagi yang lainnya.