Gaya Hidup Berkelanjutan ” From Waste to Wealth “
Dalam pembahasan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) di sekolah terdapat materi gaya hidup berkelanjutan (sustainable lifestyle). Gaya hidup berkelanjutan bertujuan agar siswa dapat memahami dampak aktivitas manusia, baik jangka pendek maupun panjang.
Proyek “Gaya Hidup Berkelanjutan” di SMP Plus Nurul Aulia adalah upaya yang bertujuan untuk memperkuat profil pelajar Pancasila dengan fokus pada pemahaman dampak aktivitas manusia terhadap kelangsungan hidup di dunia dan lingkungan sekitarnya.
Di proyek ini, kami menekankan pentingnya membangun kesadaran akan tanggung jawab kita terhadap lingkungan. Peserta didik diajak untuk memahami bahwa setiap tindakan, bahkan yang sekecil apapun, memiliki dampak. Proyek ini memberikan wawasan yang mendalam tentang bagaimana perilaku kita sehari-hari, seperti penggunaan sumber daya alam, pembuangan sampah, dan konsumsi energi, berkontribusi terhadap perubahan iklim, kerusakan ekosistem, dan masalah lingkungan lainnya.
Selain pemahaman, proyek ini juga mendorong peserta didik untuk mengadopsi gaya hidup berkelanjutan. Mereka diajarkan untuk menjadi pelaku positif dengan tindakan nyata, seperti mengurangi limbah, menghemat energi, mendukung penggunaan sumber daya terbarukan, dan mengambil langkah-langkah untuk meminimalkan dampak lingkungan mereka. Kami juga mengajarkan pentingnya pengelolaan limbah yang bijak dan daur ulang sebagai cara untuk mengurangi pencemaran lingkungan.